TANGO kembali meluncurkan produk barunya berupa cake. Bukan cake lembut yang bisa Anda dapatkan saat menggigit Tango Crunch Cake. Pasalnya, kue ini sangat renyah.

Tango dari OT Group memperkenalkan sebuah inovasi berupa cake dalam bentuk segitiga presisi dengan tekstur renyah. Penciptaan Tango Crunch Cake terinspirasi dari kebiasaan banyak orang di dunia ketika memotong dalam bentuk segitiga. Budaya makan cake juga menjadi bentuk penghargaan, baik untuk diri sendiri maupun sebagai hantaran ketika ada perayaan.

"Citarasa kesempurnaan yang didapat dari Tango Crunch Cake itulah yang menjadi reward bagi siapa saja yang mengonsumsinya. Crunch cake ini dapat menjadi pilihan baru bagi penyuka cake maupun sebagai gift bagi orang lain," kata Yuna Kristina, Public Relations Manager OT Group, pada peluncuran Tango Crunch Cake di Canton Bay Resto, Mal Taman Anggrek.

Dari penelitian selama 1 tahun dengan mempertimbangkan kesukaan orang Indonesia, maka bentuk dan citarasa cake ini diyakini akan menjadi favorit. "Hasil survei menunjukkan, pilihan rasa memang banyak ke vanila dan stroberi, tapi itu hanya selingan. Coklat masih top rank, dimana orang akan kembali lagi menikmati coklat," sahut Chef Hendra Utomo dari Y.E.S. Healthy Club Salad Master pada kesempatan yang sama.

Keunggulan cake adalah bentuk segitiga presisi dan sempurna di setiap sisinya, perpaduan antara wafer dan wafel yang dibaluti kemewahan susu dan coklat berkualitas. Tango Crunch Cake terdiri dari dua kemasan, yaitu 80gr berisi 4 pieces dan 200gr dengan isi 10 pieces. (ftr)